Powered By Blogger

Sabtu, 31 Juli 2010

Bondan & Fade 2 Black - Ya Sudahlah

Asa Arsenal Dimulai di Emirates Cup

London - Arsene Wenger jelas tak mau puasa gelarnya bertambah menjadi enam tahun musim depan. Punya ambisi memperbaiki prestasi, siap atau tidaknya Arsenal bertarung di Premier League bisa dilihat di Emirates Cup.

Sudah terlalu lama Arsenal tak merayakan pesta menjadi juara di turnamen primer. Kali terakhir pemain-pemain The Gunners mengangkat dan mencium piala adalah saat menjuarai Piala FA di tahun 2005 lalu.

Setelah musim lalu berhasil mengejutkan dengan mampu bertarung di perebutan gelar juara Liga Inggris hingga pekan-pekan pamungkas kompetisi, Arsenal mengusung harapan tinggi untuk bisa menyudahi puasa gelar di musim depan. Cesc Fabregas cs beruntung punya kesempatan mempersiapkan diri menghadapi klub papan atas dari kompetisi lain di ajang Emirates Cup.

Selain juara Eropa tujuh kali, AC Milan, event tahunan tersebut juga akan diikuti oleh raksasa Skotlandia, Celtic, dan Olympique Lyon dari Prancis. Tiga klub tersebut akan jadi pemanasan yang sangat memadai bagi 'Gudang Peluru' untuk meraih hasil yang lebih baik di Liga Inggris musim depan.

"Saya sangat yakin kami akan bisa melakukan lebih baik lagi dibanding musim lalu. Di Inggris kami tahu kalau Premier League adalah liga terbaik di dunia dan semua orang menginvestasikan banyak uanganya. Kami menginvetasikan kerja kami, keyakinan kami, kualitas dari kinerja kami dan saya yakin kami akan mampu bersaing," tegas Wenger seperti dikutip dari AFP.

"Kami finis di posisi tiga tahun lalu dan semoga saja kami bisa memperbaiki hasil tersebut. Tapi balapannya akan berjalan sengit," lanjut pria asal Prancis itu.

Malang buat Wenger, dia belum akan bisa memainkan Cesc Fabregas dan Robbin van Persie untuk laga Emirates Cup karena mereka masih dibekap cedera. Namun pemain-pemain anyar kepunyaan Arsenal seperti Marouane Chamakh dan Laurent Koscielny hampir dipastikan akan menjadi bagian dari skuad Arsenal untuk turnamen yang sudah dimulai sejak tahun 2007 itu.

Senin, 26 Juli 2010

Demi Torres, City Siap Pecahkan Rekor Transfer Inggris

Jakarta - Manchester City menegaskan ketertarikannya untuk merekrut Fernando Torres. Kabar terakhir menyebutkan The Citizens siap memecahkan transfer tertinggi Liga Inggris demi menggaet bomber Liverpool itu.

City belum menunjukkan sinyal berhenti untuk merekrut pemain bintang. Setelah Jerome Boateng, David Silva, Yaya Toure dan Aleksandr Kolarov, tim yang diasuh ini masih berniat mengejar El Nino.

Torres sendiri belum memastikan komitmennya bersama The Reds. Tidak hanya timnya tidak akan berlaga di Liga Champions musim ini tetapi juga karena si pemain ditengarai memiliki masalah lain dengan pihak klub.

Pihak Liverpool sebelumnya telah menegaskan bahwa Torres tidak dijual. Diberitakan Guardian, City siap 'menggoda' Liverpool dengan menawarkan harga yang lebih tinggi dari rekor transfer Liga Inggris saat ini yang masih dipegang oleh Robinho dengan 32,5 juta pound.

"Torres adalah salah satu striker terbaik di Eropa saat ini dan dia sudah bermain di Premier League ini selama tiga tahun dan tahu betul soal kompetisi ini. Tetapi ini tergantung pada situasinya - harga dia dan apakah dia ingin datang,"tukas pelatih City, Roberto Mancini.

"Ada dua atau tiga penyerang yang masih kami kejar, tapi ini merupakan situasi yang sama dengan James Milner. Pertama, soal harga kemudian soal apakah pemain itu ingin berganti tim. Sampai sekarang, toh Liverpool belum membeli banyak pemain."

Selain Torres, City yang juga mengincar punggawa Aston Villa James Milner. Klub dari Eastlands itu diyakini akan melayangkan tawaran terakhir senilai 24 juta pound pada pekan ini.

"Dia masih menjadi pemain yang menarik perhatian kami tapi cuma jika harganya pas," pungkas eks pembesut Inter Milan itu.

Menegpora: Naturalisasi Pemain untuk yang Berdarah Indonesia

Jakarta - Keinginan pemain bola Belanda Sergio van Dijk bergabung dengan tim nasional Indonesia mendapat tanggapan dari Menteri Negera Pemuda dan Olahraga Andi Mallarageng. Menurutnya, naturalisasi hanya untuk pemain yang punya darah Indonesia.

Hal tersebut dikatakan Andi usai melepas rombongan Pelayaran Lintas Nusantara Remaja dan Pemuda Bahari dengan KRI Makassar di Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Jakarta Utara, Jumat (23/7/2010).

"Naturalisasi hanya untuk pada turunan darah Indonesia saja," ujarnya sembari menambahkan bahwa pihaknya mendukung wacana tersebut. "Jika mereka punya kemampuan, kita minta mereka untuk membela tanah air."

Seperti diberitakan sebelumnya, Van Dijk yang lahir dan besar di Belanda mengutarakan niatnya membela "Merah Putih". Ia beribu orang Indonesia dan bapaknya dari "Negeri Kincir Angin". Saat ini pemain berposisi penyerang itu memperkuat klub Australia, Adelaide United.

Menanggapi keinginan Van Dijk tersebut, Menegpora mengingatkan bahwa Indonesia tidak mengenal dwi kewarganegaraan. Yang bersangkutan harus memilih menjadi WNI atau tidak sama sekali.

Andi juga menganggap naturalisasi di dunia olahraga sebagai fenomena yang biasa karena sering dilakukan banyak negara.

"Asal tidak tahun ini di naturalisasi, besoknya pindah lagi kewarganegaraannya," cetusnya.
( a2s / roz )

Balottelli Setuju Gabung City

file:///J:/balotelli.jpg
Milan - Rumor Mario Balotelli akan pindah ke Manchester City tampaknya akan segera menjadi kenyataan. Sebuah laporan menyebutkan penyerang Inter Milan itu menerima pinangan The Citizens.

Adalah harian Italia La Gazzetta dello Sport yang memberitakan hal tersebut, dengan menyatakan bahwa Balotelli telah menyetujui kontrak yang disodori City, antara lain berdurasi empat tahun dengan gaji 4 juta euro per musim.

Harga Balotelli sendiri kabarnya sekitar 30 juta euro atau sekitar Rp 349 miliar. Ditambah bonus dari jumlah penampilan dan gol yang bisa dihasilkan si pemain nantinya, angka itu diyakini bisa sampai 35 juta euro.

Di City of Manchester Stadium Balotelli akan kembali bekerja di bawah arahan Roberto Mancini. Pelatih inilah yang memberinya kesempatan masuk tim pertama Inter, persisnya mulai Desember 2007.

Ketika Mancini dipecat di musim panas 2008, Balotelli bertahan dan kemampuannya terus terasah di bawah asuhan Jose Mourinho. Akan tetapi, meskipun dinilai punya bakat besar, perilakuknya membuat Mourinho kerap meninggalkan dia terutama di paruh kedua musim lalu.

Dari 59 pertandingan di Seri A, Balotelli mencetak 20 gol. Di semua kompetisi ia terlibat dalam 86 partai Nerazzurri dengan torehan 28 gol.

City dijadwalkan berujicoba pramusim di Baltimore, Amerika Serikat, pada 31 juli.

Sensasi Thomas Mueller

[Image]
Bloemfontein - Bukan Miroslav Klose atau Lukas Podolski top skorer Jerman saat ini. Figur itu adalah penyerang berusia 20 tahun, yang bahkan baru tiga bulan bermain untuk timnas senior: Thomas Mueller.

Empatbelas bulan lalu Mueller masih bermain di tim cadangan Bayern Munich yang bermain di divisi bawah Bundesliga. Ia baru dipromosikan ke tim utama di awal musim lalu, dan langsung melesat.

Mueller tiba-tiba bersaing dengan Klose, Mario Gomez dan Ivica Olic, dan kemudian membuat Luca Toni dilempar ke AS Roma. Mueller menjadi sebuah opsi penyerangan yang sangat menjanjikan di skuad Louis van Gaal, dan itu membuat Joachim Loew segera memperhitungkan dia.

Setelah terus menjadi pemain reguler Bayern, Loew memanggil Mueller di bulan November 2009 untuk pertandingan ujicoba melawan Pantai Gading. Tapi partai itu dibatalkan terkait tragedi bunuh diri kiper Robert Enka.

Mueller dikembalikan ke timnas U-21 karena saat itu Jerman sedang berjuang di� babak kualifikasi Euro 2011. Baru di bulan Januari ia dilibatkan lagi dalam latihan tim senior Jerman, dan akhirnya melakoni debut internasional dalam laga persahabatan melawan Argentina di bulan Maret.

Usai pertandingan yang dimenangi tim Tango dengan skor 1-0 itu, pelatih Argentina Diego Maradona menolak berbagi tempat di sesi konferensi pers dengan Mueller. Maradona bilang, dia tidak tahu siapa itu Thomas Mueller.

Hanya tiga bulan sejak turun membela Der Panzer, Mueller langsung menjadi starter di pertandingan pertama Jerman di Piala Dunia 2010. Ia bahkan langsung mengukir satu gol saat timnya melabrak Australia 4-0.

Di partai besar melawan Inggris di babak 16 besar tadi malam, Minggu (27/6/2010), pemain kelahiran 13 September 1989 itu menjadi bintang lagi. Ia memberi assist pada Podolski untuk mencetak gol kedua Jerman, lalu berturut-turut merobek gawang David James di menit 67 dan 70.

"Mencetak dua gol dalam satu pertandingan Piala Dunia tidak sering terjadi," cetus Mueller kepada Reuters. "Tapi sekarang aku ingin lagi. Aku ingin mencetak lima atau enam gol di sini."

"Aku sangat senang bisa membantu tim, tapi aku lebih senang lagi karena tim bekerja sangat baik hari ini," sambung pemain berambut pirang itu.

Meski memiliki ambisi pribadi mencetak gol lebih banyak, tapi Mueller tetap menomorsatukan tim. Ia bilang, semua yang ia capai sejauh ini takkan berarti apabila Jerman kalah di perempatfinal (melawan Argentina).

Beberapa hal lain tentang Thomas Mueller:

- Di pertandingan pertama dia sebagai starter di Liga Champions pada 15 September 2009, Mueller langsung mencetak dua gol saat Bayern mengalahkan Maccabi Haifa 3-0.

- Mueller mendulang satu gol dan satu assist di debut Liga Champions, saat Bayern melumat Sporting Lisbon 7-1 pada 10 Maret 2009.

- Mueller menikahi Lisa, seorang model, pada Desember 2009. Saat ini mereka sama-sama berusia 20 tahun.
(a2s/key)